ada sebuah kasus, dimana pada waktu itu merupakan pengalaman pertama saya menjadi panitia peringatan HUT atau Hari Ulang Tahun suatu instansi pemerintah yang ke 67 sebut saja itu kantor. pada waktu itu juga saya diperintahkan untuk membuat piagam turnamen HUT ke 67 tersebut untuk para peserta lomba yang juara beserta pembimbingnya. nah loh...buru - buru saya cari contoh bingkainya di internet, ketika saya buka tidak ada satu pun yang menyediakan contoh bingkai piagam secara free atau gratis, justru ada beberapa situs yang harus bayar untuk mendapatkan contoh bingkainya. lalu saya putar arah saya buka corel draw dan saya langsung ingat pengalaman tempo dulu cara membuat bingkai menggunakan coreldraw. nah berikut cara nya.
pertama - tama buat lah satu lingkaran besar ukurannya sesuai kebutuhan Anda, cara membuat lingkaran ini klik lah ellipe tool pada toolbox yang berada disamping kiri atau juga dengan cara klik F4. kemudian buat lah lingkaran kecil dan letakkan lingkaran tersebut disetiap sudut bawah dan sudut atas di dalam lingkaran besar tersebut. seberti terlihat pada gambar dibawah ini.
lalu lingkaran yang besar tadi silakan Anda tipiskan seperti bentuk ellip tapi lonjong seperti terlihat pada gambar dibawah ini, kemudian satukan ketiga objek tersebut dengan cara belok semua atau ketiga objek tesebut lalu pada properti bar klik lah weld atau dengan cara klik arrange > klik shaping lalu klik weld. jika ketiga objek tersebut menyatu dan hilang garis penyekat antar objek maka klik lah arrange lalu klik combine. seperti terlihat pada gambar dibawah ini.
untuk langkah ketiga, buat lah duplikat objek tersebut dengan cara klik edit lalu pilih duplicate atau Ctrl+D, bisa juga menggunakan copy paste jika bisa di copy pastekan pada corel draw Anda. jika berhasil di duplikat atau di copy pastekan buatlah posisi objeknya sedikit miring dengan cara ubuh Angle of rotation pada property bar menjadi 7%, jika berhasil maka akan terlihat pada gambar dibawah ini, buatlah dan lakukan lah terus hingga penuh membentuk lingkaran.
jika telah berbentuk seperti gambar dibawah ini, objek telah berbentuk lingkaran, maka langkah selanjutnya yaitu dengan memblok semua objek yang berbentuk lingkaran tersebut dan klik arrange pilih group atau seperti terlihat pada gambar dibawah
selanjutnya buatlah sebuah kotak untuk memotong bagian yang ingin di ambil dengan menggunakan rectangle tool, lalu klik effects pilih powerclip pada powerclip pilih place inside container lalu arahkan tanda panah warna hitam tersebut ke dalam objek yang dilingkari, sebelumnya pastikan posisi objek kotak tersebut di atas objek yang ingin dipotong tersebut dengan cara klik arrange pilih order lalu pilih in front of, langkah ini untuk memastikan posisi objeknya. keterangan lebih lanjut lihat gambar berikut.
jika berhasil maka akan terlihat seperti gambar dibawah ini, jika sama seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini langkah selanjutnya silakan Anda gandakan sebanyak kebutuhan Anda.
lalu untuk membuat sudutnya, letakkan gambar di atas ke sudut lalu klik lah basic shapes pada toolbox lalu pilih objek segitiga dan letakkan atau ditata di sudut kemudian untuk menghilangkan sisa gambar yang tidak dipakai klik trim atau dengan cara klik arrange pilih shaping > pilih trim. maka akan terlihat seperti gambar di bawah ini.
jika berhasil maka gandakan lah dan atur posisi nya hingga seperti gambar dibawah ini dengan cara klik 2 kali arahkan dan atur lah.
nah, langkah selanjutnya Anda tinggal mengcopy paste saja hingga memenuhi lembar kerja dan membentuk piagam yang Anda butuhkan tersebut. demikian lah cara membuat bingkai piagam nya untuk lebih sempurnah, Anda tinggal mengatur dan mengeditnya saja. bagaimana mudah bukan cara membuatnya. ya selamat mencoba...semoga bermanfaat...amin.