Wednesday, October 28, 2015

Cara Membuat PDF dengan Proteksi Password

hai semua, apa kabar nya? waah...dibulan ini saya keteteran dengan tugas menumpuk seperti tumpukan pasir yang menggunung, cukup banyak sekali, baik tugas orang rumah saya maupun tugas dari pekerjaan saya. nah, hari ini saya ada sedikit waktu luang untuk berbagi lagi kepada kalian, hanya meluangkan waktu luang..hehe. baik kali ini saya ingin mensharekan bagaimana cara membuat pdf Anda terproteksi dengan password, disini saya hanya menggunakan satu software saja yaitu menggunakan software corel draw. untuk itu sebelum Anda memulai mengikuti langkah yang akan saya sharekan ini terlebih dahulu silakan Anda siapkan software corel drawnya.

perlu Anda ketahui dengan corel draw Anda bisa membuat dokumen PDF, mengoptimalisasi untuk dilihat secara online dan juga Anda bisa mengatur siapa saja yang bisa membuka, mengedit, dan memperbanyaknya. dengan menggunakan corel draw Anda bisa menyimpan beberapa dokumen pada satu file PDF. file PDF bisa dilihat, dibagikan, dan bisa dicetak menggunakan program PDF Reader seperti Acrobat Reader. cara menyimpan beberapa dokumen pada satu file pdf nya yaitu sebagai berikut pertama - tama klik file lalu pilih publish to pdf seperti terlihat pada gambar dibawah ini 


maka secara otomatis akan muncul jendelah publish to pdf, pada jendelah ini silakan Anda klik Setting yang ada di bawah jendelah tombol button paling kiri, jika sudah Anda klik maka akan muncul jendelah publish to pdf setting, pada jendelah ini klik ah general pada tab jendelahnya.


pada tab general ini silakan Anda aktifkan pilihan documents, lalu aktifkan juga check box pada setiap versi dokumen yang ingin Anda simpan. lalu klik tombol button ok.


Anda bisa mengicilkan ukuran file PDF dengan cara mengompres bitmap, text, dan line art, dan juga untuk mengompres gambar termasuk JPEG, LZW, dan ZIP. bitmap yang menggunakan kompresi jpeg mempunyai dari 2 (kualitas tingi) sampai 255 (kualitas rendah). lebih tinggi kualitas gambar, lebih besar pula ukuran filenya. cara mengecilkan ukuran file PDF Anda dengan cara berikut ini, pertama - tama Anda klik file lalu pilih publish to pdf sama seperti langkah pertama pada cara menyimpan beberapa dokumen diatas. kemudian Anda klik setting maka akan muncul jendelah publish to pdf setting, nah disini silakan Anda klik objects pada tab jendelahnya maka secara otomatis akan muncul jendelah seperti yang terlihat pada gambar dibawah ini.


pada tahapan ini di jendelah tab objects untuk mengkompres bitmap, pilih salah satu dibawah ini pada list box : None, LZW, JPEG, JP2, ZIP. untuk mengompres teks dan line art, Anda tinggal mengaktifkan check box compress text and line art.
  
Anda juga bisa menurunkan kualitas warna pada warna pada gambar, grayscale, atau monokrom, untuk menurunkan kualitas gambar pada file pdf langkahnya hampir sama hanya saja perbedaannya terletak pada tahapan di publish to pdf settingnya. setelah Anda memahami tahapan sampai publish to pdf setting langkah selanjutnya masih di tab objects pada tab ini silakan Anda aktifkan salah satu check box berikut (color, grayscale, monochrome) lalu masukan suatu nilai pada kotak corresponding. 

untuk mengonversi complex fills menjadi bitmaps ikuti langka berikut
1. klik file > publish to pdf
2. klik setting
3. klik pada Advanced tab
4. aktifkan check box render complex fills as bitmaps
agar lebih jelas dimana lokasi atau keterangan dari langkah - langkah diatas Anda bisa melihatnya pada gambar di bawah ini.
   
dengan mengoptimalkan suatu file pdf Anda bisa mempercepat proses pemanggilan suatu halaman web, caranya hampir sama seperti cara mengonversi complex fill hanya saja bedanya terletak pada tahapan mengaktifkan check box. disini Anda dianjurkan untuk mengaktifkan check box pada optimize for web saja tanpa mengaktifkan check box lainnya. Anda bisa melihat lokasi atau penjelasan langkah - langkah nya pada gambar di bawah ini.


Nah pada tahapan terakhir ini Anda bisa mengatur security untuk output pdf. opsi security diatur menggunakan dua password yaitu permission password dan open password. permission password merupakan master password yang mengizinkan Anda dan siapa saja untuk bisa mencetak, mengubah, atau menyalin. sedangkan open password merupakan password yang mengizinkan Anda untuk mengontrol siapa saja yang bisa mengakses file PDF. 
untuk mengatur permission pada file pdf Anda, ikuti langkah berikut ini:
1. klik file > publish to pdf
2. klik setting 
3. klik tab security, Anda bisa melihatnya pada gambar dibawah ini 


4. lalu aktifkan check box permission password
5. ketikkan password pada check box password
6. ketik ulang lah password pada check box confirm permissions password
7. pada check box printing permissions, pilih lah salah satu pilihan di bawah ini :
  • None - user bisa melihat PDF pada layar tetapi tidak bisa mencetak file pdf
  • Low resolution - user bisa mencetak dengan resolusi rendah pada file PDF. pilihan ini tersedia untuk file PDF dengan versi 5 ke atas
  • High resolution - user bisa mencetak dengan kualitas tinggi
8. pada check box editing permissions, pilihlah salah satu di bawah ini :
  • None - mencegah user untuk mengedit file pdf
  • Any except extracting pages - user bisa mengubah file PDF tetapi tidak bisa menghapus halaman pada file PDF
apabila Anda ingin mengizinkan user untuk bisa menyalin isi dari file PDF ke dokumen lain, aktifkan Enable copying of text, image dan yang lainnya pada check box. 
untuk cara mengaturnya password user untuk file pdf ikuti langkah berikut :
1. klik file > publish to pdf
2. klik setting
3. klik tab security
4. silakan Anda aktifkan pada check box open password 
5. ketikkan password pada check box password
6. ketik lah ulang password pada check box confirm open password

sebagai catatan akhir saya sangat tidak menganjurkan Anda mengatur open password tanpa mengatur permission password karena user bisa masuk dan membuka file PDF termasuk membuat password baru pada file PDF tersebut.
selamat mencoba...semoga sangat membantu dan semoga bermanfaat...amin...