Tuesday, September 13, 2016

Mengenal Tipografi (bagian 1 - pengertian dan sejarah tipografi)

hai..hai..hai...apa kabar semuanya? berhubung kemarin pada hari senin kita umat muslim merayakan hari raya idul adha, mohon maaf lahir dan batin, semoga daging korban yang disembeli kemarin banyak mengandung manfaat, amin. nah, pada hari pertama masuk sekolah ini, saya ingin berbagi sedikit tentang mengenal tipografi, emang apa sih tipografi itu, yuk kita simak penjelasan artikel saya ini, cekidot...


Pengertian Tipografi

Jika kita bahas masalah pengertian dari tipogafi, maka banyak bermunculan pendapat tentang pengertian tipografi ini. secara etimologi, tipografi/typography berasal dari bahasa Yunani dimana typos artinya bentuk dan graphein artinya menulis. maka dapat disimpulkan kalau tipografi menurut etimologi maka artinya adalah ilmu yang mempelajari tentang seni dan desain huruf (termasuk simbol) dalam aplikasinya untuk media komunikasi visual melalui metode penataan layout, bentuk, ukuran, dan sifatnya sehingga pesan yang akan disampaikan sesuai dengan yang diharapkan.

secara modern, tipografi berkaitan erat dengan penataan huruf pada media elektronik, baik dari segi tampilan maupun output ke berbagai media cetak. secara tradisional, tipografi berkaitan erat dengan penataan huruf pada media manual berupa lempeng baja yang timbul atau karet(stempel) yang timbul yang berkenaan dengan tinta dan akan dituangkan ke permukaan kertas.

sedangkan dari segi umum, tipografi atau kata lainnya seni cetak atau juga tata huruf merupakan suatu kesenian dan teknik memilih dan menata huruf dengan pengaturan penyebarannya pada ruang yang tersedia untuk menciptakan kesan tertentu guna kenyamanan membaca semaksimal mungkin. tifografi selain dari seni cetak dan tata huruf, dikenal juga sebagai seni rupa huruf atau type design kalau bahasa kerennya, yang merupakan suatu karya atau desain yang menggunakan pengaturan huruf sebagai elemen utama. dalam seni rupa huruf, pengertian huruf ini sebagai lambang bunyi bisa diabaikan.

ilmu tipografi digunakan pada banyak bidang diantaranya desain grafis, desain web, percetakan, majalah, desain produk dan sebagainya. 

Sejarah Tipografi

pada tahun 35000 - 4000 sebelum Masehi bangsa afrika dan eropa mengawali dengan membuat lukisan di dinding gua sebagai salah satu sarana utama dalam suatu komunikasi baik sebagai media untuk mentransmisikan informasi maupun media untuk kegiatan ritual. sekitar tahun 3100 sebelum Masehi, bangsa mesir menggunakan pictograph sebagai simbol - simbol yang menggambarkan sebuah objek. komunikasi dengan menggunakan gambar berkembang dari pictograph hingga ideograph, berupa simbol - simbol yang merepresentasikan gagasan yang lebih kompleks. kemudian berkembang lah tipografi ini.

sejarah perkembangan tipografi ini bermula dari bentuk bahasa yang dipergunakan oleh bangsa Viking Norwegia dan bangsa Indian Sioux. sedangkan di mesir berkembang jenis huruf Hieratia yang kini dikenal dengan huruf Hieroglif, diperkirakan sekitar abad 1300 SM. bentuk tipografi ini merupakan akar dari bentuk Demotia yang mulai ditulis dengan menggunakan pena khusus. bentuk tipografi ini akhirnya berkembang sampai di Kreta, lalu menyebar ke yunani dan akhirnya menyebar keseluruh eropa. untuk lebih jelas bentuk hurufnya silakan  Anda lihat gambar di bawah ini.

Huruf Hieroglif

puncak perkembangan tipografi pada abad 8 SM di roma saat bangsa romawi mulai membentuk kekuasaannya. pada waktu itu bangsa romawi mempelajari sistem tulisan Etruska yang merupakan penduduk asli italia serta menyempurnakannya sehingga terbentuk huruf - huruf romawi. untuk lebih jelas bentuk hurufnya silakan Anda lihat gambar dibawah ini.

Huruf Romawi
huruf romawi ini merupakan cikal bakal huruf yang kini kita kenal dengan huruf dunia, atau kalau di dunia TI berada di word yaitu times new roman, yang mana huruf ini sering kita gunakan dalam setiap tugas maupun lainnya yang berkaitan dengan tulisan. saat ini tipografi mengalami perkembangan dari fase penciptaan dengan tangan hingga mengalami komputerisasi. pada fase komputerisasi membuat penggunaan tipografi menjadi lebih mudah dan dalam waktu yang lebih cepat dengan jenis pilihan huruf yang ratusan jumlahnya.

berikut ini merupakan pengelompokan yang dibuat sesuai dengan urutan waktu pembuatan beserta salah satu contoh hurufnya.

1. Old Style                             contohnya garamond                   tahun 1617
2. Transitional                         contohnya baskerville                  tahun 1757
3. Modern                                contohnya bodoni                        tahun 1788
4. Egyptian atau Slab Serif      contohnya Century Expanded     tahun 1895
5. Sans Serif                             contohnya helvetica                    tahun 1957
6. Display atau Script               contohnya copperplate               tahun 1960-an

daftar 6 macam kelompok diatas akan saya bahas pada mengenal tipografi bagian ke dua - klasifikasi rupa huruf dan perkembangan huruf. nah, demikian dulu yang dapat saya sampaikan dan saya sharekan. semoga artikel ini berguna dan bermanfaat buat Anda semua..amin.