Monday, April 10, 2017

Cara Mengatasi Build 7600 Pada Windows 7 Dengan Menggunakan Software

hai semua...apa kabar? saya beberapa minggu yang lalu tepatnya bulan kemarin sebelum page ini saya tayangkan, mengalami peringatan activasi dengan terdapat tulisan build 7600 this copy of windows is not genuine. tampaknya lebih parah lagi dari pada permasalahan teman saya tempo dulu yang pernah saya ceritakan pada halaman pege "Cara Menghilangkan Peringatan Windows 7 Not Genuine Tanpa Software", saya sempat menggunakan cara seperti saya bantu teman saya kemarin itu yaitu tanpa software dan hanya menggunakan command prompt, namun tidak juga berhasil. ternyata setelah saya ketahui itu merupakan peringatan dari Windows Activate Technology atau disingkat dengan WAT. 

aplikasi wat ini secara default sudah tertanam di dalam paket Sistem Operasi Windows 7 tersebut. aplikasi wat mulai dikembangkan oleh perusahaan microsoft pada produk windows 7 dan seterusnya yang berguna untuk mengawasi dan mengamankan produk yang mereka jual dengan kata lain jika aplikasi sistem operasinya bajakan atau palsu maka akan terdeteksi oleh perusahaan microsoft secara otomatis sistem operasi tersebut akan menjalankan perintah peringatan genuine, dengan sistem trojan mereka mengamankan produknya, dimana sistem ini akan terhubung seperti sistem Client - Server bila terkoneksi Internet. jadi jangan heran jika tiba - tiba tanda nya muncul seperti ada tulisan build 7600 di pojok kanan bawah, desktop hilang wallpapernya dan menjadi gelap.

lalu bagaimana cara mengatasinya. untuk mengatasinya kali ini kita membutuhkan software, sebenarnya ada banyak caranya namun tergantung dengan komputer Anda masing - masing, seperti kasus pada simulasi ini saya sudah menggunakan dengan cara membuka CMD lalu klik kanan pilih run as administrator. lalu saya masukkan slmgr -rearm di samping teks yang bertulisan c:\windows\system32\ lalu enter. namun juga tetap tidak bisa.

oya ada banyak kode yang bisa Anda masukkan selain smgr -rearm di antaranya :
1. slmgr.vbs -rearm lalu enter
2. slmgr /xpr lalu enter
3. slmgr.vbs /upk lalu enter kemudian slmgr.vbs /rearm lalu enter
catatan kode - kode di atas hanya dilakukan di dalam command prompt

nah, saya coba menggunakan software yang bernama RemoveWAT dan ternyata berhasil. oya, bagaimana cara menggunkannya? cara nya gampang Anda tinggal mengklik kanan pada winrar nya lalu pilih extract here masukakan kode winrar saya yaitu (webTIK). jika sudah, buka foldernya klik aplikasinya dengan cara klik kiri dua kali atau klik kanan pilih open lalu jalankan aplikasinya dengan mengklik tombol yang paling atas yang bernama RemoveWAT ready.

sebagai catatan ingat setiap komputer kita mungkin bisa saja sama dan mungkin juga bisa beda. dan perlu Anda ketahui ada banyak software seperti ini yang dapat membantu Anda.

berikut ini macam - macam aplikasinya sekaligus penjelasannya 
1. RemoveWAT berguna untuk menghapus aplikasi aktivasi windows 7 sehingga Anda tidak perlu lagi memasukkan kode keynya.
2. Chew WGA berguna untuk mengcreak aktivasi windows 7 dengan menginput kode key yang telah ada dalam chew wga tersebut ke dalam aktivasi windows 7 secara otomatis.
3. Loader windows 7 berguna untuk untuk mengaktivasi yang mirip dengan software chew wga namun lewat mengganti file aktivasi.

namun bukan sekedar informasi saja yang akan saya bagikan dalam page kali ini. namun juga saya akan membantu Anda mendapatkan aplikasi RemoveWAT dan Chew WGA nya secara gratis. kenapa saya lakukan ini, karena saya prihatin banyak blog yang tidak mau berbagi, bahkan membuat rumit untuk mendownloadnya. sama seperti yang saya alami bulan yang lalu sulit mendapatkannya dan juga rumit mendownloadnya karena terlalu banyak linknya.

silakan di download aplikasinya di bawah ini.

password : webTIK

password : webTIK

demikianlah tutorial yang dapat saya bagikan kepada Anda semua, semoga berguna dan ada manfaatnya. amin.